Breaking News

MU Harus Rekrut Mbappe atau Lewandowski Jika Ingin Bangkit


Mancester-Louis Saha menyarankan Manchester United merekrut Kylian Mbappe dan Robert Lewandowski. Mereka dianggap punya kapasitas untuk membangkitkan The Reds Devils.

MU mengalami mengawali musim dengan kurang baik. Mereka terperosok ke urutan ke-14 klasemen Liga Inggris dengan baru mengumpulkan 10 poin dari sembilan laga.

mereka juga tercatat belum sekalipun meraih kemenangan di pertandingan tandang. Tumpulnya lini depan menjadi salah satu sebab Setan Merah dilanda tren buruk musim ini.

Di liga Inggris, MU baru mengemas sembilan gol. ole Gunnar Solskjaer saat ini memang tak punya banyak pilihan di lini serang.

manager asal Norwegia ini praktis hanya bertumpu pada Marcus Rashford di sektor penyerang seelah Anthony Martial cedera.Untuk mengatasi krisis ini, MU santer dikabarkan akan mendatangkan penyerang anyar pada bursa transfer Januari mendatang.

Mario Mandzuki disebut menjadi nama yang paling santer dikabarkan bakal merapat ke Old Trafford. Namun Saha menyarankan MU seharusnya bertindak lebih berani dengan mendatangkan penyerang yang saat ini tengah dalam performa terbaik.

Nama yang disodorkan oleh mantan pemain MU ini adalah Mbappe dan Lewandowski. Mbappe tetap tampil tajam meski sempat terganggu cedera di awal musim ini. Ia mengemas enam gol dalam delapan laga bersama Paris Saint-Germain.


Sementara Lewandoski tak terhentikan bersama BayerMunich di musim ini. pemain asal Polandia ini membuat 18 gol dari 13 laga dimusim ini.

"Jika Anda bertanya kepada saya,saya akan menghabiskan uang saya untuk Mbappe, Namun sekarang sudah terlambat untuk melakukan hal itu.

"Ketika anda melihat seorang seperti itu, ini adalah jenis yang langka, Lewandowski salah satu yang lain yang tersisa. Saya tidak melihat banyak pemain yang dapat dengan mudah bisa menusuk ke depan."

Saya memiliki pandangan serupa dengan penyerang seperti (Duvanapata yang saya pikir adalah pemain yang cukup baik dan sangat kuat."

"Mereka membutuhkan penyerang yang bisa menahan bola dan memberi waktu dan ruang kepada para pemain seperti Paul Pogba dan Mc Tominay untuk mengkreasikan peluang dari lini tengah,jelas Saha.

Tidak ada komentar